JERAWAT

Hasil gambar untuk jerawatHasil gambar untuk jerawat PADA KULITJerawat adalah kelainan yang berasal dari hormon dan zat pada kelenjar minyak di kulit dan folikel rambut. Faktor ini menyebabkan pori-pori tersumbat dan jerawat pun muncul. Jerawat biasanya muncul pada muka, leher, punggung, dada, dan pundak. Walaupun bukanlah masalah yang mengancam, jerawat dapat menjadi sumber tekanan emosional yang signifikan. Jerawat yang parah dapat menyebabkan bekas luka permanen.

Penyebab jerawat tidak diketahui. Dokter menduga beberapa faktor tertentu dapat memicu jerawat, yaitu:
  • Peningkatan hormon pada masa pubertas (menyebabkan kelenjar minyak mudah tersumbat)
  • Perubahan hormon saat kehamilan
  • Memulai atau berhenti mengonsumsi pil KB
  • Keturunan
  • Obat-obatan tertentu
  • Riasan wajah yang berminyak
Beberapa faktor dapat memperburuk jerawat:
  • Perubahan hormon pada remaja dan wanita dewasa, 2 – 7 hari sebelum menstruasi
  • Tekanan dari helm, tas ransel, atau kerah yang ketat
  • Polusi dan kelembapan yang tinggi
  • Memecahkan jerawat
  • Gesekan yang keras pada kulit
Siapapun dapat memiliki jerawat. Jerawat umumnya terjadi pada remaja dan dewasa muda. Sekitar 80% orang berusia 11 sampai 30 memiliki masa berjerawat. Pada kebanyakan orang, jerawat biasanya hilang pada sekitar usia 30 tahun, namun beberapa orang berusia 40 sampai 50 tahun memiliki masalah jerawat ini.
Jerawat dapat menyebabkan bukan hanya “noda” di wajah saja. Penelitian menunjukkan bahwa orang-orang yang memiliki jerawat dapat memiliki:
  • Kepercayaan diri yang rendah: Banyak orang yang berjerawat merasa tidak percaya diri akibat jerawat.
  • Depresi: Banyak orang yang memiliki jerawat merasa depresi. Bahkan beberapa penderita merasa ingin bunuh diri. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa remaja yang merasa jerawatnya parah dapat berpikir untuk bunuh diri.
  • Flek pada kulit: bintik-bintik dapat muncul ketika jerawat sembuh. Flek dapat membutuhkan waktu berbulan-bulan sampai tahunan untuk hilang.
  • Bekas luka permanen: orang-orang yang mengalami jerawat batu biasanua memiliki bekas jerawat saat jerawat hilang. Namun, Anda dapat menghindarinya. Kunjungi dokter kulit untuk perawatan jika Anda mengalami jerawat sejak dini, misalnya pada usia 8 sampai 12 tahun. 
Ada beberapa obat-obatan topikal yang digunakan untuk jerawat ringan. Masing-masing obat bekerja berbeda-beda. Berikut adalah obat jerawat yang paling umum digunakan:
  • Benzoyl peroxide. Membunuh P.acnes dan juga mengurangi produksi minyak
  • Resorcinol. Dapat menghancurkan komedo dan whitehead.
  • Salicylic acid. Membantu menghancurkan blackhead dan whitehead. Juga dapat mengurangi pengelupasan lapisan sel folikel rambut.
  • Sulfur. Membantu menghancurkan komedo dan whitehead.
SUMBER:https://hellosehat.com/pusat-kesehatan/dermatologi/semua-yang-perlu-anda-tahu-tentang-jerawat/

Komentar

Postingan Populer